Cara Melihat Rincian Tanggal Anda Men-Subscribe Channel YouTube

Jika Anda ingin mengetahui rincian tanggal atau kapan tepatnya Anda mengikuti channel tertentu di YouTube, berikut bagaimana cara melakukannya.

  1. Masuk ke akun YouTube Anda di browser.
  2. Klik foto akun Anda di sudut kanan atas.
    Cara Melihat Rincian Tanggal Anda Men Subscribe Channel Youtube Img 1
  3. Pilih Setelan.
    Cara Melihat Rincian Tanggal Anda Men Subscribe Channel Youtube Img 2
  4. Pada menu di sisi kiri pilih Privasi.
    Cara Melihat Rincian Tanggal Anda Men Subscribe Channel Youtube Img 3
  5. Pada bagian Playlist dan subscription pastikan opsi Jangan tampilkan subscription saya tidak aktif atau berwarna abu-abu.
    Cara Melihat Rincian Tanggal Anda Men Subscribe Channel Youtube Img 4
  6. Klik kembali foto akun Anda di sudut kanan atas lalu pilih Channel Anda.
    Cara Melihat Rincian Tanggal Anda Men Subscribe Channel Youtube Img 5a
  7. Pada bilah alamat browser salin URL channel Anda.
    Cara Melihat Rincian Tanggal Anda Men Subscribe Channel Youtube Img 6
  8. Berikutnya kunjungi https://xxluke.de/subscription-history/.
  9. Tempelkan URL channel Anda pada bagian Enter the URL of your YouTube channel lalu klik CONTINUE di bagian bawah.
    Cara Melihat Rincian Tanggal Anda Men Subscribe Channel Youtube Img 7
  10. Pada bagian Subscriptions daftar channel yang Anda subscribe akan ditampilkan disertai rincian tanggal kapan Anda mulai mengikuti channel tersebut. Gulir halaman ke bawah untuk melihat rincian tanggal semua channel yang Anda ikuti.
    Cara Melihat Rincian Tanggal Anda Men Subscribe Channel Youtube Img 8

Baca Juga:


Leave a Comment