Di Telegram, foto profil tidak selalu bersifat publik.
Meskipun secara default semua orang dapat melihat foto profil Anda, namun Anda dapat memilih untuk menyembunyikannya melalui halaman pengaturan.
Selengkapnya, berikut bagaimana cara menyembunyikan foto profil di Telegram.
- Buka aplikasi Telegram.
- Ketuk tombol menu (ikon tiga garis horizontal) di kiri atas.
- Ketuk menu Pengaturan.
- Ketuk menu Privasi dan Keamanan.
- Ketuk opsi Foto Profil.
- Atur bagian Siapa dapat melihat foto profil saya? menjadi Kontak Saya. Ini akan membuat foto profil hanya dapat dilihat oleh kontak Anda.
- Jika ingin mengizinkan kontak tertentu saja, ketuk bagian Selalu Izinkan di Tambahkan pengecualian kemudian pilih kontak yang Anda izinkan.
- Jika ingin menyembunyikan foto profil dari kontak tertentu, ketuk bagian Jangan Izinkan di Tambahkan pengecualian kemudian pilih kontak.
- Jangan lupa untuk mengetuk ikon centang di kanan atas untuk menyimpan pengaturan.
Perhatikan, menambahkan kontak ke daftar Selalu Izinkan tidak berarti menyembunyikan foto profil dari kontak di luar daftar tersebut.
Cara efektif untuk menyembunyikan foto profil dari kontak tertentu adalah dengan menambahkan kontak tersebut ke bagian Jangan Izinkan.
Baca Juga:
- Cara Menghapus Foto Profil di Telegram
- Cara Blokir Panggilan di Telegram
- Cara Sembunyikan Nomor Telepon di Telegram
- Cara Sembunyikan Status Online di Telegram
- Cara Menambahkan atau Mengganti Foto Profil di Telegram
- Cara Membuat Shortcut Chat Telegram
- Cara Blokir Nomor dan Kontak di Telegram