Cara Mengganti Nama Pengirim di Gmail

Berikut cara mengganti Nama Pengirim atau biasa disebut Display Name di Gmail.

Cara ini harus dilakukan lewat perangkat desktop, Anda tidak dapat melakukannya lewat aplikasi Gmail untuk perangkat mobile.

  1. Buka browser lalu kunjungi https://mail.google.com/.
  2. Pastikan Anda sudah masuk ke akun Google Anda.
  3. Klik tombol Setelan di bagian kanan atas.
    Cara Mengganti Nama Pengirim Di Gmail Img 1
  4. Klik Lihat semua setelan.
    Cara Mengganti Nama Pengirim Di Gmail Img 2
  5. Beralih ke tab Akun dan Impor.
    Cara Mengganti Nama Pengirim Di Gmail Img 3
  6. Cari bagian Kirim email sebagai, klik edit info yang ada di samping bagian tersebut.
    Cara Mengganti Nama Pengirim Di Gmail Img 4
  7. Akan muncul jendela baru. Klik bulatan di bawah Nama Pengirim saat ini kemudian isikan Nama Pengirim yang baru. Jika sudah, klik Simpan Perubahan.
    Cara Mengganti Nama Pengirim Di Gmail Img 5

Baca Juga:


Leave a Comment